Masukkan Komentar untuk Blog Disini

Jumat, 08 April 2016

11 TAHUN

Rafflesia, 4 April' 16

Hooooaaaammmm,.
Katanya habis gelap terbitlah terang,.
Mana terangnya kok gelap.,
Yang ada habis manis,.
Sepah ditelan,.
Manusia oh manusia.,
Makhluk jenis apa itu,.
Mengecewakan sangat lah ya,.
Lalu untuk apa selama ini,.
Lantas untuk apa segala ini,.

Bukan mudah tuhan untuk sampai pada saat ini,.
Bukankah engkau yang paling tahu itu,.
Tidak dengan terlelap dalam gelap.,
Tidak dengan hangatnya tawa canda,.

Rasanya terlalu tak adil.,
Pengen mendelete semua keluh atas peluh yang terlanjur dialirkan untuk ini,.
Penghancuran,. Kehilangan sampai dengan Pemantasan,. Kerja keras,. Pencapaian,.
Tanggung jawab? Amanah? 
Atau apalah.,
Tetap saja seolah-olah,.
Masih saja seakan-akan.,
Seperti angin (lalu).,

Izinkan aku untuk mengeluh,.
Sekali saja,.
Izinkan aku mengajukan keinginan,.
Menyuarakan segala dari hati,.
Sekali saja tuhan,.
Maafkan atas ini,.
Hanya keluhan ya tuhanku.,
Terlalu BERAT,.
AMANAH itu seperti ini kah?

Kata mereka jangan dijadikan beban,.
Bagaimana jika kita berganti posisi., 
Agar kalian tau ini beban atau kesenangan?

Boleh gak sih pindah aja,.
Pindah ke seberang sana.,
Sepertinya cahaya diseberang sana sangat menajanjikan sekali,.

Terlalu letih saya tuhanku,.
Ini sudah diluar perjanjian kita tuhan,.
Bahkan aku tak berminat revisi perjanjian kita,.
Maaf jika setelah ini saya sangat apatis dan tidak perduli lagi tuhanku,.
Pada semua yang memberatkan,.
Terhadap segala yang meletihkan,.

Bahkan aku tak tau.,
Apakah mampu menepati janjiku.,
“BERTAHAN HINGGA AKHIR”
Bolehkah saya meminjam segala power-Mu.,
Untuk menyelesaikan ini,.
Dan  bukankah sedari awal.,
saya benci jadi dewasa,.

AKU TETAPLAH ANAK KECIL BERUMUR 11 TAHUN,.
ITU SAJA CUKUP.,
***


Tidak ada komentar:

Posting Komentar